MEDAN – Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat Anti Diskriminasi (DPP GARANSI) menggelar aksi unjuk rasa di depan Kantor Gubernur Sumatera Utara menuntut kasus dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara tahun 2020-2021 yang melibatkan saudara Ilyas S Sitorus.
“Meminta Gubernur Sumatera Utara Bapak Muhammad Bobby Afif Nasution untuk
mencopot Kadis Kominfo Sumut saudara Ilyas S Sitorus dari jabatannya dinilai tidak memiliki prestasi yang membanggakan dan terindikasi memiliki segudang masalah sewaktu menjabat Kepala Dinas Pendidikan Batubara”, ujar Koordinator Aksi Khairum Siregar mengawali orasinya (6/325).
Selain itu, masa aksi juga meminta aparat penegak hukum yakni Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara untuk tegak lurus menjalankan tugas-tugas negara tanpa adanya intervensi dari pihak manapun.
“Meminta dan mendesak Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara untuk mengevaluasi jajaran Kejari Batubara, dinilai tidak profesional dalam penanganan kasus tipikor yang melibatkan eks Kadis Pendidikan Batubara Saudara Ilyas S Sitorus,” pita Khairum.
Menurut Khairum, kasus ini sudah menjadi misteri dan tanda tanya besar publik. Khairum meyakini adanya keterlibatan Ilyas S Sitorus yang saat itu menjabat sebagai PPK dan kepala dinas Pendidikan Batubara.
“Kami menyakini bahwa Saudara Ilyas S Sitorus terlibat dalam kasus dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa di Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara tahun anggaran 2020-2021 yang merugikan keuangan negara milliaran rupiah” cetusnya.
Diketahui, sebelum nya kasus ini sempat mencuat kepublik, namun sampai hari ini kasus yang ditangani oleh Kejari Batubara terkesan lamban, dan terindikasi adanya kong kalikong demi kepentingan tertentu. Beber Khairum.
“Meminta Gubernur Sumatera Utara untuk mengevaluasi saudara Ilyas Sitorus dari jabatannya karena dinilai tidak memiliki prestasi yang membanggakan dan terkesan hanya memiliki catatan buruk sewaktu menjabat sebagai kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Batubara,” tukas Khairum.
Pantauan di lapangan, terlihat masa aksi membentangkan spanduk bertinta hitam yang bertuliskan ‘Tangkap Ilyas Sitorus’. Setelah menyampaikan orasi dengan tertib kemudian masa aksi membubarkan diri, dan berjanji akan terus mengkawal kasus ini sampai tuntas. (Red)